Bank Syariah Indonesia (BSI) Melalui Pemko Langsa Salurkan Bantuan Hewan Qur’ban Hari Raya Idul Adha 1444 H

 

FOKUSPOST.COM | Kota Langsa  – Bank Syariah Indonesia (BSI) Kota Langsa melalui program BSI Maslahat turut berpartisipasi menyumbang hewan qurban melalui Pemko Langsa yang akan dibagi-bagikan kesetiap Gampong, Selasa (27/06/23).

Bacaan Lainnya

Penyerahan hewan qurban dilaksanakan Dusun Pendidikan, Gampong Paya Bujok Seulemak, Kecamatan Langsa Baro, langsung di terima Geuchik atau mewakili untuk pengambilan hewan tersebut.

Pj Walikota yang diwakilkan oleh Asisten I Pemko Langsa, Suryatno mengatakan, kami patut memberikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh pimpinan OPD dan ASN di Lingkungan Pemerintah Kota Langsa yang telah ikut berqurban. Program ini berjalan secara rutin setiap hari Raya Idul Adha, kita melaksanakan kegiatan yang sangat baik dan bermanfaat bagi masyarakat kota langsa.

“Atas nama Pemko Langsa kami ucapkan terimakasih pada seluruh ASN, instansi vertikal, BUMN, BUMD dan semua pihak yang telah memberikan hewan qurban kepada Pemko Langsa maupun pihak lain yang sudah memberikan kontribusinya, semoga mendapatkan pahala dari Allah Swt,” ungkap Yetno.

Panitia penyerahan hewan kurban tahun 2023 oleh Pemko Langsa, melalui keterangan Kepala Dinas Syariat Islam Kota Langsa Fauzaruddin mengatakan, hewan qurban yang disalurkan kepada masyarakat sebanyak 101 ekor terdiri dari lembu 86 ekor dan kambing 15 ekor.

Hewan disalurkan untuk seluruh Gampong dan beberapa Dayah di Wilayah Kota Langsa, penerima langsung menjemput sendiri hewan qurban di tempat penyerahan dengan mendatangani berita acara penyerahan, ucap Fauzan.

Branch Manager BSI KC Langsa Darussalam Azhar Hamid, KCP Langsa 1 Cut Lini, dan KCP Langsa 2 Moris Nazar Putra secara simbolis menyerahkan hewan qurban dari BSI Maslahat langsung kepenerima perwakilan dari Gampong di dampingi oleh Asisten I dan Kadis SI & PD Pemko Langsa.

BSI Maslahat merupakan mitra strategis dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dalam melakukan penyaluran dan penghimpunan dana ZISWAF, CSR dan Dana Sosial yang berpacu pada indikator sustainability. Sehingga pemanfaatan programnya dapat berdampak luas.

Kami dari perwakilan BSI turut senang dengan Program BSI Maslahat dapat berpartisipasi dalam kegiatan Pemko Langsa pembagian hewan qurban ke seluruh Gampong, semoga bantuan hewan potong Hari Raya Idul Adha 1444 H ini menjadi berkah dan dapat disalurkan kemasyarakat yang membutuhkan.

Selamat Hari Raya Iduladha 1444 H Taqabbalallahu Minna Wa Minkum, Minal Aidin Wal Faizin, Mohon Maaf Lahir dan Bathin untuk seluruh umat muslim khususnya Kota Langsa.

(Kaperwil Aceh – FokusPost.com : Said Yan Rizal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *