Fokuspost.com | Maluku – Hari ini, Senin, (29/4/2024), ketua DPC PKB Ikram Umasugi positif melakukan pengembalian berkas sebagai calon Bupati Buru periode 2024-2029 di 4 partai politik.
Ikram dan rombongan yang menggunakan kurang lebih 20 buah mobil dan puluhan sepeda motor memulai pengembalian berkas di partai Gerindra. Usai dari sekertariat Gerindra, Ikram dan rombongan menuju partai PAN, PERINDO kemudian PKS.
Di masing-masing sekertariat Partai, Ikram dan timnya diterima langsung oleh ketua dan tim penjaringan calon Bupati Buru.
Dengan telah dilakukan pengembalian, maka Ikram yang saat ini kembali terpilih sebagai anggota DPRD Provinsi Maluku yang ketiga telah memantapkan tekadnya untuk bertarung merebut kursi Buru 1.
Ikram yang sebelumnya diragukan oleh sebagian warga apakah berani mengundurkan diri dari calon terpilih anggota DPRD Maluku, kini telah terjawab bahwa Ikram pasti benar-benar mundur.
Ikram dalam setiap sambutannya pada saat pengembalian berkas di masing-masing partai mengatakan iktiar dan optimismenya akan memenangkan pertarungan yang akan digelar tanggal 27 November 2024 mendatang.
Kaperwil Maluku (SP)