Buru-fokuspost.com-Kapolres Buru, AKBP Sulastri Sukidjang, S.H., S.I.K., M.M., bersama Wakapolres, Kompol Akmil Djapa, S.Ag, serta para Pejabat Utama (PJU) Polres Buru mengikuti kegiatan Gelar Operasional (GO) Triwulan I Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Kepolisian Daerah (Polda) Maluku.
Selasa, (15/4/ 2025)
Kegiatan tersebut digelar sebagai bentuk evaluasi terhadap pelaksanaan tugas dan capaian kinerja seluruh satuan kerja di wilayah hukum Polda Maluku pada triwulan pertama tahun 2025.
Gelar Operasional ini juga bertujuan untuk menyusun langkah-langkah strategis dalam meningkatkan efektivitas pelayanan, pemeliharaan kamtibmas, serta penegakan hukum di wilayah masing-masing.
Dalam kegiatan ini, seluruh jajaran kepolisian termasuk Polres Buru diberikan kesempatan untuk memaparkan capaian kinerja, hambatan yang dihadapi, serta strategi ke depan dalam menjawab berbagai tantangan tugas kepolisian.
Kapolres Buru menyampaikan komitmennya untuk terus meningkatkan kinerja jajaran dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif di wilayah Kabupaten Buru.
“Melalui Gelar Operasional ini, kami melakukan evaluasi menyeluruh terhadap kegiatan yang telah dilaksanakan dan menyusun langkah-langkah ke depan untuk memberikan pelayanan yang semakin optimal kepada masyarakat,” ujar Sulastri.
Gelar Operasional Triwulan I ini juga menjadi sarana komunikasi dan koordinasi yang efektif antar jajaran kepolisian se-Maluku dalam mewujudkan pelaksanaan tugas yang profesional, akuntabel, dan transparan.
Kaperwil Maluku (S.Friski Papalia)