KB FKPPI Labuhanbatu Lantik Pengurus Cabang Periode 2024-2029

Foto: ketua PC Indra Riady Ketika Memberikan Kata Sambutan di Pelantikan Pengurus FKPPI di Suzuya Mall Rantauprapat Labuhanbatu,Sumut, (30/11/2024)

 

Bacaan Lainnya

fokuspost.com-Labuhanbatu-Keluarga Besar Forum Komunikasi Putra Putri TNI/Polri (FKPPI) melantik pengurus cabang Periode 2024-2029 guna mengembangkan sayap organisasi ke pelosok daerah.

Pelantikan tersebut di gelar di Ballroom Suzuya Mall Hotel Rantauprapat, Jl. SM. Raja, Bakaran Batu, Kecamatan Rantau Selatan, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara Sabtu (30/11/2024) sekira Pukul 15.00 Wib

Asrol Azis selalu Ketua Panitia menyampaikan kegiatan itu di buat atas dasar nilai nilai Pancasila dan semangat Bhineka tunggal Ika

” FKPPi merupakan organisasi yang ikut mendukung Kebijakan pemerintah dan menjaga keutuhan NKRI dan memperkokoh persatuan dan kesatuan demi pembangunan Negeri menuju cita-cita proklamasi 17 Agustus1945. pelaksanaan acara ini berjalan lancar dimana panitia melakukan perencanaan  maksimal selama satu bulan menyusun kegiatan.” ujar Asrol.

 

Kami berharap kepengurusan yang dilantik bisa melaksanakan tanggung jawab dalam melaksanakan tupoksinya serta bersinergi kepada seluruh elemen masyarakat untuk kemajuan FKPPI terkhusus di Labuhanbatu, tutupnya.

Sementara itu,, Ketua PC Indra Riady dalam sambutannya mengapresiasi dan berterima kasih kepada seluruh jajaran pengurus serta Forkopimda yang telah berhadir.

” Saya banyak belajar dari ketua Haji Buyung Sitorus. berkat belajar dari beliaulah alhamdulillah kita dapat meraih 2 periode dari FKPPI ini menjadi anggota DPRD Labuhanbatu.” sebut Indra

Indra menjelaskan bahwa ia tidak akan melupakan jasa jasa rekan yang ikut berjuang membantu membesarkan dirinya dan organisasi.

Anggota Dewan 2 periode ini juga optimis dan yakin serta tetap peduli memperhatikan kawan-kawan agar selalu bergandengan tangan.

” kalau saya berdiri sendiri saya tidak akan bisa dan berdaya, tanpa bantuan dari rekan rekan seperjuangan sekalian” tambahnya

Plt Bupati Labuhanbatu Hj Ellya Rosa dalam pidatonya mengucapkan selamat dan sukses atas terlaksananya pengurus cabang masa Bhakti 2024-2029.

Pemkab Labuhanbatu sejak dari dahulu sudah bersinergi membangun hubungan yang baik dengan keluarga besar anak kolong, tambahnya.

 

Turut hadir dalam kegiatan, Kodim 0209 /LB, Polres Labuhanbatu, Plt Bupati Labuhanbatu Hj Ellya Rosa Siregar, Ketua DPRD Labuhanbatu Arjan Priadi Ritonga, Ketua FKPPI PD Sumut II Sumut, H.Buyung Sitorus, Ketua PC Indra Riady, SE, Sekretaris Andy B.Yunus, Bendahara Arifin Efendi Pane, Seluruh pengurus Ormas, OKP, media online, Cetak, dan elektronik serta parap tamu undangan
(Herman Damanik)

 

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *