Foto :: Siswa Mts Uswatun Hasanah Ketika Diberi Nasehat Dan Arahan oleh Yayasan Paidi , Dan Supriadi SPd Saat Akan Mengikuti Kegiatan COMPAS 6
LABUHANBATU-fokuapost.com
Yayasan Madrasah Tsanawiyah (Mts) Swasta Uswatun Hasanah (UH) Kampung Jawa Desa Kampung Dalam, Kecamatan Bilah Hulu, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara juga Ikut Tampil menggelar kegiatan Competisi Pramuka Anjang Sana (COMPAS) 6, Rabu (25/10/2023)
Pembina Pramuka Riyanto,SE, mengatakan kegiatan COMPAS 6 tersebut terus mereka ikuti setiap tahun.
” Setiap tahun kegiatan ini sering kita laksanakan bang. Sebab, untuk membentuk jiwa mandiri dan berakhlak yang baik dengan menghilangkan sikap minder atau pemalu.” Sebut Riyanto kepada fokuspost.com.
Selain memiliki jiwa dan mental yang kuat kata Riyanto, siswa Mts UH juga di latih untuk saling menjalin silaturrahmi dengan mengikuti kegiatan kegiatan seperti ini, ujarnya.
Hal yang sama, juga di sampaikan oleh Pembina kaum Putri MTs UH Suci Wulandari, beliau yang memiliki berbagai pengalaman di dunia pramuka memberi respon positif.
” tujuan sekolah kita mengikuti kegiatan COMPAS 6 ini salah satunya Membentuk karakter kemandirian siswa melalui pendidikan non formal.” Ucap Suci.
Mts UH sudah sering mengikuti kegiatan seperti ini, dan sudah banyak mendapat kan berbagai macam piala di pertandingan Pramuka, ujarnya.
Untuk perwakilan Mts, kita mendatangkan 30 Siswa siswi Mulai dari kelas 7 (satu) hingga kelas 9 (sembilan).
” kebetulan saya dan Pak Riyanto sebagai pembina yang membawa siswa Mts Pak.” Terangnya
Setibanya di lokasi Desa N 4 kecamatan Bilah Hulu tersebut, kami mulai mendirikan kemah Putera dan Puteri sekira Pukul 16.15 Wib dan Alhamdulillah semua berjalan lancar dan aman.
” begitu juga harapan kita mudah mudahan kami semua selamat hingga COMPAS ini selesai membawa banyak harapan tutupnya.