Muzakir Manaf (Mualem) Terpilh Sebagai Ketua Umum Partai Aceh (PA) Dalam Rapat Pleno

FOKUSPOST.COM | Banda Aceh – Partai Aceh (PA) menggelar rapat pleno yang ke tiga pada hari Minggu (26/02/2023) di aula Hotel Hermes Banda Aceh.

Dalam rapat pleno tersebut, Pengurus Partai memutuskan untuk memilih H. Muzakir Manaf sebagai Ketua Umum Partai Aceh masa priode 2023-2028.

Ketua Umum terpilih H. Muzakir manaf berhasil meraih dukungan yang kuat dari para pengurus serta anggota partai dan akhirnya Mualem sebutan panggilan akrabnya terpilih sebagai Ketua Umum Partai Aceh yang baru.

Dalam sambutanya, H. Muzakir Manaf mengatakan akan bekerja keras untuk memajukan Partai Aceh (PA) dalam memperjuangkan kepentingan rakyat aceh, ujarnya.

“Partai Aceh merupakan suatu partai politik yang sudah dikenal di seluruh Provinsi Aceh umum nya dengan dukungan yang kuat dari masyarakat Aceh, dan partai ini juga pernah menjadi bagian dari pemerintahan nasional pada priode sebelumnya,” ucapnya.

Dengan terpilihnya H.
Muzakir Manaf sebagai Ketua Umum Partai Aceh, diharapkan partai ini akan terus berkembang serta mampu memperjuangkan kepentingan rakyat Aceh itu sendiri dengan lebih baik lagi dimasa yang akan datang.

(Kaperwil-Aceh : Said Yan Rizal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *