Wakapolres Buru Pimpin Rapat Implementasi Program Prioritas Kapolda Maluku

Buru-fokuspost.com-Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Buru, Kompol H. Akmil Djapa, memimpin rapat koordinasi penting dalam rangka implementasi Program Prioritas Kapolda Maluku.

Kegiatan ini menjadi wujud komitmen Polres Buru dalam mendukung penuh kebijakan strategis Polda Maluku untuk mewujudkan pelayanan kepolisian yang profesional, humanis, dan Presisi (Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan).

Bacaan Lainnya

Rapat yang berlangsung di Aula Mapolres Buru ini dihadiri oleh seluruh Pejabat Utama (PJU) Polres serta para Kapolsek jajaran. Suasana rapat berlangsung penuh semangat dan komitmen bersama untuk menyukseskan pelaksanaan program-program prioritas di wilayah hukum Polres Buru.

Kegiatan diawali dengan paparan dari Kasat Narkoba Polres Buru, Iptu Dede S. Rifai, S.H., yang menyampaikan update situasi terkait peredaran dan penindakan kasus narkotika.

Ia menekankan pentingnya sinergi lintas fungsi dalam pemberantasan peredaran gelap narkoba, yang menjadi salah satu fokus utama dalam agenda prioritas Kapolda Maluku.

Selanjutnya, Kapolsek Air Buaya, AKP Erson Davod Roma, S.Sos., menyampaikan strategi pelaksanaan program prioritas di wilayahnya, serta berbagai kendala yang dihadapi di lapangan.

Ia menyoroti pentingnya pendekatan berbasis kearifan lokal dan peningkatan komunikasi dengan tokoh masyarakat maupun tokoh adat untuk menjaga stabilitas keamanan.

Pemaparan terakhir disampaikan oleh Kabag Ops Polres Buru, AKP Denny Lubis, S.I.K., M.M., yang menyampaikan rencana teknis penguatan implementasi program prioritas melalui peningkatan pengawasan operasi dan pengendalian kegiatan kepolisian di lapangan.

Ia juga menegaskan pentingnya pelaporan yang akurat dan tepat waktu sebagai bagian dari sistem evaluasi berkelanjutan.

Dalam arahannya, Kompol H. Akmil Djapa menegaskan bahwa seluruh personel Polres Buru, baik di tingkat Polres maupun Polsek, harus bekerja sesuai dengan standar operasional prosedur dan menjunjung tinggi etika profesi kepolisian.

“Program prioritas Kapolda adalah pedoman kerja kita bersama. Setiap personel harus memahami peran dan tanggung jawabnya, serta berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tegas Kompol Akmil.

Rapat koordinasi ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk meningkatkan sinergi, efektivitas, dan kinerja seluruh jajaran Polres Buru dalam rangka mendukung terwujudnya Polri yang semakin profesional dan dicintai masyarakat.

Kaperwil Maluku (SP)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *