PIRNAS.COM | TANJUNGBALAI – Plt. Walikota Tanjungbalai H. Waris Tholib, S.Ag. membuka pelatihan KSP dan USP Pelaku UMKM hadapi ekonomi pada saat Pandemi. Senin (7/12) di Aula Raja Bahagia Resto, Jalan Arteri Kota Tanjungbalai.
Walikota Tanjungbalai H. Waris Thalib, mengatakan, kegiatan Pelatihan KSP dan USP Pelaku UMKM diikuti 30 orang pelaku usaha/koperasi Kota Tanjungbalai dengan nara sumber kegiatan Toto Budianto dari Dinas Koperasi UKM Provinsi Sumatera Utara.
Semoga kegiatan koperasi yang dilaksanakan ini betul-betul dan benar-benar meningkatkan Sumber Daya Masia ( SDM ) bagi pelaku usaha, khususnya bagi segala bidang pelaku usaha atau jenis usaha lainnya di kota Tanjungbalai, perlu adanya strategi bidang bertahan bagi pelaku UMKM pada saat Pandemi.