Labuhanbatu-fokuspost.com-Bupati Labuhanbatu, dr. Hj. Maya Hasmita, Sp.OG, M.KM, bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Labuhanbatu menyalurkan bantuan zakat kepada masyarakat kurang mampu di Kecamatan Bilah Barat.
Penyerahan bantuan berlangsung di Masjid Al Azis, Desa Janji, Kecamatan Bilah Barat, Kabupaten Labuhanbatu, Sumut, Selasa (11/3).
Dalam sambutannya, Bupati Maya Hasmita mengucapkan terima kasih kepada Ketua Baznas Labuhanbatu, H. Syamsir Sitorus, S.IP, dan jajaran atas kesempatan menyalurkan zakat bagi warga yang membutuhkan.
Ia menegaskan bahwa penyaluran zakat harus dilakukan secara selektif agar tepat sasaran.
“Saya sudah meminta Baznas untuk memastikan bantuan ini diterima oleh masyarakat yang benar-benar membutuhkan. Bagi yang belum mendapat, insha Allah tahun depan akan ada kesempatan,” ujarnya.
Sebanyak 459 Kepala Keluarga (KK) di 9 desa di Kecamatan Bilah Barat menerima bantuan tersebut. Rinciannya: Desa Janji (98 KK), Afdeling I (44 KK), Afdeling II (18 KK), Bandar Kumbul (52 KK), Kampung Baru (43 KK), Tanjung Medan (83 KK), Tebing Linggahara Baru (59 KK), Tebing Linggahara (59 KK), dan Sei Bargot (33 KK).
Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Dinas Sosial Labuhanbatu Syahrizal Hasibuan, Wakil Ketua I Baznas Labuhanbatu H. Imran MA, Camat Bilah Barat M. Noor Putra, Kepala Desa Janji Nazir Hasibuan, Kepala Desa Tebing Linggahara Soleh Ritonga, Kepala Puskesmas Janji drg. Eka Apriana, M.KM, serta tamu undangan lainnya.
Bupati Maya Hasmita juga meminta doa dan dukungan masyarakat agar dapat menjalankan amanah dalam memajukan Labuhanbatu dan meningkatkan kesejahteraan warga.