Donor Darah Meriah di Perbanas: Kolaborasi PMI, PDDI, dan Mahasiswa

Jakarta-fokuspost.com-Kegiatan kemanusiaan kembali menggema di kampus. Kamis, 22 Mei 2025, PMI dan PDDI DKI Jakarta bersinergi dengan BEM Perbanas Institute menggelar aksi Donor Darah bertajuk “Goes to Campus” di Auditorium 3, Kampus Perbanas, Setiabudi, Jakarta Selatan. Kamis, (25/5/2025)

Aksi mulia ini berlangsung dalam dua sesi, pukul 09.00–12.00 dan 13.00–16.00 WIB. Sekitar 80 peserta ikut ambil bagian, mulai dari mahasiswa hingga sivitas kampus, dalam kegiatan yang tak hanya menyehatkan tapi juga menyelamatkan nyawa.

Bacaan Lainnya

Suasana makin semarak dengan hadirnya berbagai display stand yang menyediakan layanan kesehatan gratis, suplemen, alat kecantikan, hingga pemeriksaan mata. Kegiatan ini menjadi ajang edukasi sekaligus pengabdian masyarakat yang inspiratif.

Wakil Ketua PDDI DKI, Mohammad Dawam, hadir bersama Elsy Damayanti dan dr. Salimar Salim. Turut mendampingi dari PMI DKI, Ujang Sungkawa. Mereka semua aktif menyapa dan memberi semangat kepada para pendonor.

Dalam sambutannya, Dawam menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata program “Goes to Campus” yang menjadi arahan Ketua Umum PB PDDI, Komjen Pol (Purn) Drs. H. Adang Dorodjatun. Selain kampus, program ini juga akan menyasar mall dan masyarakat umum.

“Ini momen perdana kami berkolaborasi dengan kampus, dan Perbanas Institute jadi pilihan pertama. Semoga menjadi awal kerjasama yang berkelanjutan,” ujar Dawam yang disambut tepuk tangan meriah dari peserta yang hadir.

Sambutan tertulis Ketua PDDI DKI, Irjen Pol (Purn) Drs. H. Pudji Hartanto Iskandar, MM, juga dibacakan. Ia menekankan makna tema “Satu Darah, Sejuta Kesempatan” sebagai simbol harapan dan solidaritas tanpa batas bagi sesama manusia.

Rektor Perbanas Institute, Prof. Dr. Hermanto Siregar, M.Ec, mengapresiasi inisiatif mahasiswa dan semua pihak yang terlibat. Ia menilai kegiatan ini sejalan dengan semangat Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam pengabdian kepada masyarakat.

“Pengalaman saya saat menjadi mahasiswa di luar negeri juga penuh kegiatan solidaritas seperti ini. Donor darah adalah bentuk kontribusi nyata dan kami sangat mendukung kelanjutannya,” pungkasnya.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *